Apakah Busana yang Kita Pakai Sudah Menutup Aurat?

Belakangan ini baju muslim memang sedang jadi trend. Memang sih bagus, jadi banyak orang yang pakai jilbab. Tapi terkadang kita perlu mengokresi lagi cara berpakaian kita. Masalahnya menjadi muslimah gak bisa asal pakai jilbab. Terkadang kita lupa saat berpakaian, lepala sih ditutupin tapi bagian tubuh lain kelihatan. Sering banget saya lihat ada orang pakai kerudung, tapi bajunya gak menutup sampai pergelangan tangan. Jadi lengannya cuma tiga per empat.

Ada lagi yang pakai jilbab tapi ternyata bajunya ketat semua. Memang sih kainnya nutupin tubuh semua tapi ketat. Ini juga gak boleh. Perumpamaannya berpakaian tapi telanjang. Bukannya kalau bajunya ketat lekuk tubuh juga kelihatan? Jadi tujuan menutup aurat gak tersampaikan. Justru malah jadi mengundang fitnah.

Mengoreksi Diri Dalam Berpakaian

Bagi orang lain mungkin biasa tapi sebenernya cara berpakaian seperti itu salah. Berjilbab lah secara keseluruhan. Kenakan busana yang benar-benar menutup aurat. Gak perlu kok sampai pakai cadar. Kalau belum siap seenggaknya pakai busana muslim yang longgar jilbabnya menutup hingga dada atau mungkin mau dilebihkan juga gak masalah.

Sekarang untuk mencari busana muslim murah gak lagi sulit. Banyak banget toko yang menjual busana muslim murah dan berkualitas. Tinggal kita milih yang sesuai syariat. Karena kebanyakan busana muslim yang dijual di pasaran gak semuanya sesuai syariat. Kebanyakan memang mengikut trend yang sedang booming.

Masih ingat tahun lalu sempat booming jilboobs. Agak miris sih lihatnya. Saya juga kasihan dengan para perempuan yang footonya dipajang dengan pakaian kurang pantas. Namanya orang masih belajar ada kalanya para hijabers ini salah pilih kostum. Maka dari itu kita harus memilih dengan benar busana muslim yang akan kita beli.

Dan seharusnya gak perlu sampai dipublikasikan kayak gitu yah. Namanya lagi belajar menutup aurat, harusnya diberi nasehat pelan-pelan. Tapi lagi-lagi, yang namanya foto udah kesebar di dunia maya, kita gak bisa mencegah penjahat menyalah gunakan foto kita.
Jadi lebih baik jaga diri untuk gak upload foto kita di dunia maya.

Komentar

  1. Semoga bisa lebih berbenah dalam berbusana untuk tiap muslimah. :)

    BalasHapus
  2. aku sdh juarang bgt aplot foto di dumai. kalo perlu bgt sih baru foto

    BalasHapus

Posting Komentar

Komentar akan dimoderasi.
Maaf hanya membalas komentar dari author perempuan.