Serunya Plesir ke 4 Tempat Wisata di Lombok yang Masih Tersembunyi

Anda pasti setuju kalau pulau yang mendapat julukan pulau seribu masjid ini menyimpan beragam potensi wisata yang mengagumkan. Di bagian utara, terdapat Gunung Rinjani dengan segala keindahannya. Sementara, di bagian barat laut, keindahan alam bawah laut Gili Trawangan seakan membius siapa pun untuk datang dan menikmati keelokan terumbu karangnya.

(sumber : kesiniaja.com)

Namun, pesona wisata Lombok bukan hanya Gili Trawangan dan Gunung Rinjani saja. Di pulau ini, masih ada banyak tempat wisata alam yang menyuguhkan pemandangan indah. Untuk itu, apabila Anda sedang berkunjung ke Lombok, cobalah untuk plesir ke 5 tempat wisata di Lombok yang masih tersembunyi dan belum banyak dijamah wisatawan berikut ini.

1. Tanjung Beloam

Tanjung Beloam merupakan kawasan konservasi penyu yang terletak di Lombok Timur. Saat menginjakkan kaki di tempat ini, Anda akan disuguhi pemandangan laut biru dan pantai pasir putih dengan bebatuan cadas yang berbentuk seperti tebing.

Uniknya lagi, bebatuan cadas tersebut juga membentuk jembatan alami yang bisa Anda gunakan untuk berkeliling tanjung sambil menikmati panorama alam yang disuguhkan.

Apabila ingin melihat pemandangan Tanjung Beloam secara keseluruhan, cobalah naik ke bukit batu yang ada di sisi pantai. Dari atas bukit, Anda bisa melihat keseluruhan pemandangan Tanjung Beloam yang begitu memesona sambil ditemani semilir angin pantai yang sejuk.

2. Gili Petelu

Gili Petelu adalah salah satu gugusan pulau yang berada di kawasan Lombok Timur. Tidak kalah dengan Gili Trawangan, perairan di pulau ini juga menawarkan alam bawah laut yang sangat mangagumkan.

Untuk menuju ke Gili Petelu, Anda perlu menyewa perahu nelayan dengan tarif sekitar Rp500.000 yang bisa menampung 10 hingga 12 orang. Namun, harga tersebut tentu saja bukan harga patokan. Apabila Anda pintar menawar, bukan tidak mungkin Anda mendapatkan harga yang lebih murah.

Begitu sampai di Gili Petelu, dijamin Anda pasti akan terpana dengan keindahan pantai yang disuguhkan dan beningnya air laut yang mengelilinginya. Jadi, jangan lupa membawa kamera underwater untuk mengabadikan alam bawah lautnya, ya!

3. Air Terjun Mangku Kodek

Air terjun yang satu ini belokasi di Desa Sajan, Lombok Timur. Karena lokasinya yang cukup jauh, untuk menuju ke sana Anda kira-kira akan memerlukan waktu 2 jam perjalanan darat dari Kota Mataram. Meski begitu, Anda tidak perlu khawatir karena di sepanjang perjalanan Anda akan disuguhi dengan pemandangan alam yang menyejukkan mata.

Sesampainya di pintu masuk, Anda masih harus berjalan kaki sekitar 4 kilometer hingga sampai di area air terjun. Namun, segala lelah yang Anda rasakan dijamin akan terbayar saat Anda tiba di Air Terjun Mengku Kodek.

Air terjun kecil ini mengalir dari celah batu besar dan menghasilkan kolam alami di antara tebing-tebing batu yang cantik. Karena masih belum banyak dikunjungi wisatawan, di sana Anda bisa merasakan sensasi kolam pribadi dan lebih leluasa dalam menikmati keindahan air terjun.

4. Bukit Anak Dara

Dengan ketinggian sekitar 1.921 meter di atas permukaan air laut, bukit yang satu ini menjadi bukit tertinggi kedua yang berada di wilayah Sembalun Bumbung. Bagi Anda yang belum perpengalaman dalam mendaki gunung, mendaki Bukit Anak Dara bisa menjadi latihan sebelum Anda menjadi Gunung Rinjani.

Sama halnya dengan bukit-bukit lain yang ada di Desa Sembalun, Bukit Anak Dara juga menyuguhkan hamparan persawahan dan perkebunan yang terlihat sangat elok dari ketinggian. Di kejauhan, Anda juga bisa melihat megahnya Gunung Rinjani yang diselimuti awan putih.

Jadi, itulah beberapa tempat wisata tersembunyi di Lombok yang bisa Anda jadikan tujuan lokasi plesir. Soal penginapan, Anda tidak perlu bingung karena Airy Rooms menawarkan hotel di Lombok dengan beragam fasilitas yang akan memberikan pengalaman menginap terbaik bagi Anda.


Di setiap kamarnya, Anda akan dimanjakan dengan tujuh jaminan fasilitas seperti TV layar datar dengan saluran TV kabel, AC, WiFi, kasur yang bersih dan nyaman, perlengkapan mandi, pancuran air dingin dan air panas, serta air minum gratis.

Untuk memesan kamarnya, Anda pun hanya perlu melakukan pemasanan secara online melalui aplikasi mobile Airy Rooms di Android atau iOS. Praktis, bukan? Semoga bermanfaat!

Komentar