5 Cara Cepat Menghilangkan Bekas Jerawat


Adanya jerawat akan sangat mengganggu penampilan terlebih jika benjolan kecil itu terus terusan muncul. Memang jerawat ini akan sering muncul di wajah tetapi sebenarnya ini penyakit kulit yang bisa tumbuh pada beberapa bagian tubuh seperti wajah, leher, punggung, dan juga dada. Munculnya jerawat ini biasanya akan disertai bekas berupa noda hitam yang pastinya akan merusak penampilan. Supaya tidak merasa minder karena adanya bekas jerawat, maka cobalah ikuti 5 cara cepat di bawah ini:

1. Menggunakan Lidah Buaya

Lidah buaya ini punya khasiat sudah tidak asing lagi, selain telah banyak digunakan sebagai bahan perawatan untuk rambut. Tetapi kamu juga bisa memanfaatkan lidah buaya ini untuk menyehatkan kulit. Zat aloesin yang ada di dalam lidah buaya dapat menghambat pembentukan melanin yang menyebabkan kulit berubah warna menjadi gelap.Cara memanfaatkannya adalah dengan mengambil daun lidah buaya lalu memotongnya menjadi beberapa bagian, kemudian kulitnya dikupas. Setelah itu gel lidah buaya diambil lalu dihaluskan, kemudian oleskan pada area wajah secara merata.Diamkan selama 10 hingga 15 menit, lalu bilas wajah dengan menggunakan air hangat.

2. Menggunakan Gula

Kamu juga bisa memanfaatkan gula yang dijadikan scrub sebagai cara untuk menghilangkan jerawat dan bekasnya. Adanya asam glikolat dan asam alfa hidroksi pada tebu dipercaya mampu dapat membersihkan kulit mati dan juga meningkatkan pembentukan jaringan sel baru. Cara memanfaatkan gula ini adalah dengan menyiapkan gula dan minyak zaitun dengan takar perbandingan 2 : 1. Siapkan juga jus lemon sebanyak 5 tetes lalu campurkan ke semua bahan tersebut hingga merata. Setelah itu masker scrub gula diaplikasikan dengan cara mengoleskannya pada area bekas jerawat. Kemudian diamkan selama 15 menit lalu bilas wajah dengan menggunakan air hangat hingga bersih dan juga gunakan pelembab alami.Untuk mendapatkan hasil yang maksimal lakukan perawatan ini setiap hari sebanyak 2 atau 3 kali.

3. Menggunakan Madu

Untuk menghilangkan bekas jerawat dengan cepat, kamu juga bisa memanfaatkan madu. Karena kandungan antibiotik yang ada di dalam madu banyak sekali manfaatnya, dan salah satunya adalah dapat mencegah infeksi penyebab jerawat meradang.Cara memanfaatkannya adalah dengan menyiapkan madu murni secukupnya lalu dioleskan pada area bekas jerawat. Kemudian diamkan hingga mengering lalu bilas wajah dengan menggunakan air hangat hingga bersih.

4. Menggunakan Bawang Putih

Untuk menghilangkan bekas jerawat secara alami kamu juga bisa memanfaatkan bawang putih. Pasalnya senyawa thiacremonon sulfur yang ada di dalam bawang putih mengandung anti bakteri yang dapat menghilangkan bekas jerawat. Cara memanfaatkannya adalah dengan menyiapkan bawang putih secukupnya lalu masukkan ke dalam blender dan haluskan. Setelah itu oleskan pada bekas jerawat dan biarkan selama 2 menit. Setelah itu bilas wajah dengan menggunakan air hangat hingga bersih.

5. Menggunakan Es Batu

Untuk menghilangkan bekas jerawat secara alami kamu juga bisa memanfaatkan es batu. Karena es batu yang bersifat dingin dapat membantu untuk mengecilkan pori pori kulit dan untuk meningkatkan sirkulasi darah pada kulit. Cara memanfaatkannya adalah dengan mengambil es batu dari dalam freezer lalu oleskan pada area kulit yang ada bekas jerawatnya. Kemudian diamkan selama beberapa menit.

Kelima cara di atas selain merupakan cara cepat tetapi juga merupakan cara menghilangkan bekas jerawat yang aman karena menggunakan bahan bahan alami.

Komentar

  1. yg prnh aku coba yg pake madu :). itu lumayan ampuh sih aslkan rutin dipake. :). walopun ga enaknya madunya hrs agak dipanaskan dulu, di atas sendok, trus bawahnya panasin pake lilin. pernah krn kelamaan, trus madunya jd puanaaas byabgettt hahahahaha. aku kaget pas nyentuh kulit. wkwkwkw. sjknitu panasinnya ga mau lama.cukup sampe madunya agak cair dikit, ga terlalu kental :)

    BalasHapus

Posting Komentar

Komentar akan dimoderasi.
Maaf hanya membalas komentar dari author perempuan.