Tertarik Menjadi Mitra Gojek? Begini Cara Daftar Gojek Motor Online


Siapa yang tidak pernah mendengar Gojek? Gojek merupakan salah satu layanan yang saat ini populer dan banyak digunakan oleh masyarakat Indonesia. Bagaimana tidak? Dengan menggunakan Gojek, kamu bisa lebih mudah bepergian ke suatu tempat tanpa perlu bingung dimana lokasi tempat tersebut. Daftar Gojek motor online juga bisa menjadi pilihan jika kamu ingin memiliki penghasilan.

Menjadi salah satu pengendara ojek online, kini banyak diminati masyarakat yang ingin mendapatkan penghasilan baik penghasilan sampingan maupun penghasilan utama. Lalu sebenarnya apa saja keuntungan yang diberikan oleh Gojek, sehingga banyak orang yang tertarik untuk mendaftar sebagai pengendara ojek. Tanpa berlama-lama lagi, ini dia keuntungannya.

Keuntungan Bergabung dengan Gojek

Mungkin kamu sudah sering mendengar pengakuan driver Gojek yang merasa sangat diuntungkan dengan adanya perusahaan ini. Berikut berbagai keuntungan bergabung bersama Gojek, antara lain:

1. Bisa Mengatur Pendapatan yang Diinginkan

Tidak seperti pekerjaan kantor atau pegawai dimana gaji per bulannya sudah ditetapkan. Di sini kamu bisa bebas mengatur pendapatan sesuai dengan keinginan. Kamu bisa mendapatkan penghasilan mulai dari ratusan ribu hingga jutaan per bulan. Jika ingin mendapatkan penghasilan yang tinggi, frekuensi kerja tentunya harus ditingkatkan.

2. Waktu Kerja yang Fleksibel

Di Gojek, selain bisa mengatur pendapatan sesuai dengan keinginan, kamu juga bebas menentukan jam kerja yang diinginkan. Jam kerja pengendara tidak dipatok oleh pihak penyedia, namun ditentukan sendiri oleh driver.

Selain bisa memperoleh pendapatan sesuai dengan keinginan, kamu juga bisa menentukan jam kerja sesuai dengan jam-jam kosong yang menyesuaikan aktivitas utama kamu sehingga pekerjaan lain tidak akan terganggu. Sangat fleksibel sekali bukan?

3. Peluang Lebih Banyak

Di Gojek, kamu tidak hanya bekerja sebagai seorang pengendara ojek online saja, ada banyak pilihan pekerjaan yang bisa dipilih. Selain menjadi pengendara motor di Go-RIDE atau motor di GO-CAR, kamu juga bisa memilih beberapa jenis layanan lain antara lain GO-SEND, GO-MART, atau GO-FOOD.

Cara Daftar Go-Jek

Banyak yang mengira jika mendaftar menjadi driver motor Gojek begitu sulit. Padahal, nyatanya mendaftar menjadi driver motor Gojek ini begitu mudah. Berikut tahapan pendaftaran yang harus dilalui, antara lain:

1. Persiapkan Berkas-berkas yang Dibutuhkan

Sebelum daftar Gojek motor Online, kamu perlu mempersiapkan berkas-berkas yang dibutuhkan terlebih dahulu. Beberpaa jenis berkas harus disiapkan antara lain STNK (Surat Tanda Nomor Kendaraan), KTP (Kartu Tanda Penduduk), SIM (Surat Izin Mengemudi), dan juga SKCK (Surat Keterangan Catatan Kepolisian).

2. Buka Website Gojek untuk Mulai Mendaftar

Setelah berkas-berkas siap, maka langkah selanjutnya yaitu dengan masuk kedalam situs website Gojek. Namun sebelumnya, foto atau scan seluruh berkas-berkas yang dibutuhkan dan pastikan agar tampilannya jernih dan tidak buram.

Setelah semua dokumen selesai difoto, buka halaman perndaftaran Go-Ride melalui link https://daftar.go-ride.co.id/ yang bisa diakses melaui internet. Jika tidak ada laptop atau jauh dari warnet, kamu juga bisa mendaftar melalui smartphone.

3. Isi Formulir Pendaftaran yang Telah Disediakan

Setelah link pendaftaran terbuka, kamu akan disuguhkan dengan formulir pendaftaran online yang mencakup nama, alamat email, pilihan kota, dan lain-lain. Jangan lupa untuk mengisi data pilihan kota sesuai dengan domisilimu saat ini. Sertakan juga nomor handphone aktif agar pihak Gojek bisa memberian SMS verifikasi.

4. Verifikasi Nomor dari Kode yang Telah Diberikan

Setelah selesai mengisi formulir awal, pihak Gojek akan memberikan SMS verifikasi ke nomor handphone-mu. Setelah kode SMS verifikasi dikirim, segera masukkan kode yang diberikan oleh pihak Gojek agar nomor handphone-mu terdaftar secara otomatis. Jika kamu belum mendapatkan kode verifikasi, cek lagi apakah terjadi kesalahan saat memasukkan nomor handphone.

5. Isi Data Pribadi dan Unggah Foto Dokumen

Setelah informasi umum selesai diisi, maka sekarang saatnya kamu mengisi data pribadi secara lengkap. Setelah selesai mengisi data diri, lanjutkan dengan meng-upload berbagai berkas yang telah discan atau difoto sebelumnya. Pastikan juga jika semua data dan berkas sudah diisi. Setelah itu klik tombol “YA”.

6. Tunggu Persetujuan Pihak Gojek

Setelah semua berkas selesai diisi dan di upload, langkah terakhir hanya menunggu persetujuan dari pihak Gojek. Persetujuan biasanya akan dikirimkan oleh pihak Gojek melalui SMS. Karena banyaknya pendaftar, maka kamu harus bersabar menunggu SMS balasan dari pihak Gojek.

Ternyata daftar Gojek motor online tidak serumit yang dibayangkan. Prosesnya pun cukup mudah dan cepat. Kamu juga bisa melakukan proses pendaftaran melalui smartphone tanpa harus lelah-lelah mengantri dan lain-lain. Sekarang ini banyak penawaran pembelian akun Gojek, jika dibandingkan dengan membeli akun seseorang yang belum jelas kredibilitasnya, lebih baik kamu melakukan pendaftaran secara langsung di perusahaan Gojek. Selain menggunakan nama sendiri, pendaftaran ini juga bersifat legal. Bagaimana tertarik untuk menjadi salah satu mitra Gojek sekarang?

Komentar