Kapan Waktu yang Tepat Pergi ke Klinik Gigi Yogyakarta?

Di tengah pandemi seperti sekarang ini, mengunjungi klinik gigi Yogyakarta untuk memeriksakan gigi menjadi hal yang cukup ditakutkan. Bukan hanya itu, tidak sedikit dokter gigi yang membatasi pemeriksaan gigi untuk mengurangi risiko penularan virus Corona.

Jika sudah seperti ini, kita sendiri pasti bingung, sebenarnya kapan waktu yang paling tepat untuk mengunjungi klinik gigi agar dapat memeriksakannya. Lebih-lebih masyarakat juga dianjurkan melakukan pemeriksaan gigi 6 bulan sekali. 

Pemeriksaan ke Klinik Gigi Yogyakarta Bisa Ditunda

Memang, pemeriksaan gigi yang dianjurkan adalah 6 bulan sekali, tetapi karena berada di dalam masa pandemi Covid-19, pemeriksaan gigi dengan rutin bisa ditunda, kecuali jika Anda berada dalam kondisi darurat, dapat melakukan pemeriksaan gigi ke klinik. 

Sayangnya, tidak banyak orang yang mengetahui, sebenarnya apa saja kondisi darurat yang harus menjadi alarm untuk melakukan pemeriksaan gigi. 

Waktu yang Paling Tepat Mengunjungi Klinik Gigi Yogyakarta

Berikut berbagai macam waktu darurat yang tepat untuk mengunjungi klinik gigi, antara lain:

1. Sakit gigi parah

Sakit gigi memiliki berbagai macam tingkatan, jika Anda mengalami sakit gigi biasa, Anda dapat melakukan konsultasi secara online ke dokter, namun jika sakit gigi tersebut terus menerus bertambah, bahkan tidak bisa sembuh setelah diberi obat, Anda bisa segera memeriksakannya ke dokter gigi. 

2. Pendarahan hebat gigi

Ada berbagai macam penyebab dari pendarahan gigi seperti penumpukan plak pada gusi. Plak yang terus menerus mengalami penumpukan bisa mengeras dan menjadi karang gigi, inilah yang menjadi penyebab pendarahan gusi.

Bila pendarahan yang terjadi masih bisa ditangani dengan cara alami, Anda tidak perlu mengunjungi dokter gigi, namun jika pendarahan tersebut terjadi secara terus menerus, lebih baik segera jadwalkan diri Anda ke klinik gigi.

3. Gigi patah sampai menyebabkan nyeri

Gigi patah sendiri menjadi hal yang wajar, namun jika gigi patah secara tidak sengaja bahkan hingga menyebabkan nyeri dan kerusakan jaringan, lebih baik segera mengunjungi klinik gigi.

4. Abses gigi

Bila ditemukan abses gigi maupun abses gusi yang berlebihan, atau muncul bengkak yang berisikan nanah di gigi dan gusi, lebih baik Anda segera memeriksakannya untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut. 

5. Masalah struktur rahang

Masalah lain yang mengharuskan Anda pergi ke klinik gigi adalah masalah struktur rahang. Jika struktur rahang bawah terlalu mundur ke belakang dibandingkan dengan rahang atas, kondisi ini bisa menyebabkan seseorang mengalami nyeri rahang yang begitu intens, mengalami gangguan tidur hingga sulit untuk menggigit.

Tentu saja masalah seperti ini sangat mengganggu dan tidak bisa dilakukan dengan melakukan konsultasi online ke dokter gigi.

6. Perawatan pascaoperasi

Bila Anda baru saja selesai melakukan operasi gigi dan membutuhkan perawatan pascaoperasi, Anda bisa melakukan perawatan pascaoperasi ini ke klinik gigi, karena perawatan pascaoperasi tidak bisa dilakukan secara mandiri.

Jika terjadi berbagai masalah di atas, Anda bisa segera melakukan pemeriksaan ke klinik gigi Yogyakarta agar kondisinya tidak menjadi lebih parah. Namun, kunjungan yang Anda lakukan bisa ditunda jika Anda sakit gigi tetapi mengalami batuk, pilek, demam dan batuk. 

Kunjungan juga bisa ditunda jika didapati gigi goyang atau hanya untuk melakukan perawatan kecantikan gigi. Bila sudah dalam keadaan sehat, perawatan gigi bisa dilakukan. Salah satu klinik gigi yang direkomendasikan untuk melakukan perawatan adalah Opal Dental. 

Opal Dental merupakan salah satu klinik yang memberi perawatan kualitas terbaik bahkan berstandar internasional. 

Komentar